SPS Corporate Sukses Bangun Pabrik Granit di Subang, Tekan Produk Impor
Pembangunan pabrik granit di Subang tersebut, selain mampu membuka lapangan pekerjaan baru, juga meningkat ekonomi masyarakat.
Konstruksi Media – Melihat tinggi permintaan kebutuhan akan granit di dalam negeri, PT Superior Porcelain Sukses (SPS) melakukan groundbreaking (peletakan batu pertama) pembangunan pabrik granit yang berlokasi di Kabupaten Subang, Jawa Barat dengan kapasitas 14 juta m2 pertahun, yang dilaksanakan pada (21/7) lalu.
Pasalnya seiring dengan pertumbuhan pembangunan gedung-gedung pencakar langit dan property di Indonesia, kebutuhan akan produk granit terus meningkat.
Nyatanya kebutuhan akan granit tersebut sampai saat ini masih didatangkan dari negara luar (impor), salah satunya yakni Tiongkok. Untuk itu, PT SPS mengambil langkah agar kebutuhan granit dalam negeri dapat dipasok dari dalam negeri.
Direktur Produksi PT Superior Porcelain Sukses, Hendra Widodo mengatakan bahwa kehadiran pabrik granit di Indonesia selain mampu menyerap banyak tenaga kerja lokal.
Pabrik yang berlokasi di Kadawung, Paburan, Subang, Jawa Barat tersebut memiliki luas bangunan 81.000 m2. Berdiri di atas tanah 22 hektar. Ditargetkan pabrik tersebut bakal beroperasi pada semester 2 tahun 2024.
Adapun nantinya kebutuhan tenaga kerja di pabrik granit tersebut mampu menyerap tenaga kerja lokal lebih dari 600 karyawan.
Baca Juga : ASAKI Sambut Baik Pembangunan Pabrik Granit di Subang milik PT SPS Corporate
Hendra menyebut Granite tile yang diproduksi PT Superior Porcelain Sukses merupakan produk kedua SPS Corporate di bidang building material. Sebelumnya SPS Corporated sukses menjalankan industri bata ringan yang cukup terkenal di Indonesia, Blesscon.
“Kami berharap perusahaan ini bisa menjadi Top 3 di bidang industri granite tiles. Mengikuti jejak company lain di SPS Corporate,” tutur Hendra dalam keterangan resminya yang diterima redaksi Konstruksi Media, Kamis, (27/7/2023).
Dia menambahkan, selama ini SPS Corporate leading di beberapa industri.
“Mereka masuk Top 3 di industrinya masing-masing. Mulai industri kertas, tisu, hingga bata ringan (Blesscon),” papar Hendra.
Lebih lanjut dia mengungkapkan, kehadiran pabrik-pabrik SPS Corporate di beberapa daerah di Indonesia juga terbukti mampu menyerap tenaga kerja lokal. Sekaligus membangkitkan perekonomian di sekitarnya.
Granit yang diproduksi PT Superior Porcelain Sukses ini nanti jenisnya homogeneous tiles dan porcelain tiles. Masing-masing kapasitas produksinya 7 juta m2 per tahunnya. Jadi total pertahunnya bisa memproduksi 14 juta m2.
Homogeneous tiles, terang Hendra, mempunyai karakter lebih padat, keras, dan sedikit pori-pori sehingga lebih tahan lembab dan anti noda.
Untuk diketahui, pabrik baru granit di Subang tersebut merupakan plant pertama PT Superior Porcelain Sukses. Saat ini pihaknya tengah menyiapkan plan-plan membangun pabrik di lokasi lain, dalam waktu dekat. Hal itu selama ini kerapkali dilakukan perusahaan lain, yang menjadi bagian SPS Corporate.
Kehadiran pabrik granit SPS di Subang sekaligus menjawab tantangan gempuran produk impor, terutama dari Tiongkok. Sejak beberapa tahun terakhir, dengan tingginya angka kebutuhan granit, barang-barang Tiongkok memang membanjiri pasar lokal. Meskipun pemerintah sudah menerapkan safeguard sejak 2018.
Baca Artikel Selanjutnya :