Konstruksi Media – Kalla Beton mengusung program edukasi bagi konsumen sebagai upaya peningkatan pelayanan yang prima. Program ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada konsumen mengenai setiap produk hingga penerapan dalam penggunaanya.
Salah satunya edukasi Mock Up Bata Ringan dan Mortar Instan, konsumen diberikan edukasi terkait cara memilih, memasang, hingga menerapkan metode pemasangan bata ringan dan semen instan secara tepat sehingga saat melakukan pembangunan sebuah rumah atau proyek akan berjalan dengan efektif maupun efisien.
“Program ini telah berlangsung sejak memasuki awal tahun 2023 dan Alhamdulillah memperoleh respon yang baik oleh setiap konsumen. Hal ini pun merupakan salah satu wujud pelayanan Kalla Beton yang diberikan. Dimana pelayanan tersebut akan membuat konsumen lebih paham akan kualitas maupun keunggulan yang mereka dapatkan dari penggunaan produk yang dimiliki Kalla Beton,” kata Sales & Marketing Kalla Beton Syatir melalui keterangan tertulis yang diterima Konstruksi Media, Rabu (17/5/2023).
Selain itu, kata dia, melalui program ini terjadi interaksi langsung dengan konsumen sehingga secara tidak langsung Kalla Beton melakukan riset pasar terkait apa yang konsumen inginkan. Program ini menjadi cara untuk mengetahui apa yang mesti disiapkan dan konsumen mengetahui apa yang mereka inginkan Kalla Beton dapat penuhi.
“Itulah pentingnya program edukasi tersebut, sehingga pemahaman antara produsen dan konsumen akan terbentuk. Ketertarikan pelanggan merupakan hal yang sangat penting. Sebab hubungan yang terjalin dengan baik akan mengikat konsumen untuk terus memilih produk atau layanan kita secara berkala”, jelas Syatir.
Baca juga: Kabar Soal Immersed Tunnel IKN Nusantara, Terowongan Seberangi Teluk Balikpapan
Ia mengatakan, setelah launching pada awal Januari 2023, program edukasi ini telah menjangkau lapisan pengguna produk Kalla Beton, mulai dari end user atau retail sampai dengan 40 lokasi proyek yang bernilai besar di seluruh wilayah Sulawesi Selatan dan sekitarnya.
“Jika pelanggan membutuhkan informasi tambahan terkait produk-produk unggulan Kalla Beton seperti halnya Ready Mix dan Precast, tim edukasi ini juga dengan senang hati akan melayani segala kebutuhan pelanggan sebab tim edukasi yang dimliki sangat ahli maupun profesional di bidangnya dan telah dilengkapi dengan tools marketing yang lengkap,” ucapnya.
Untuk informasi, Kalla Beton yang bergerak di bidang bisnis konstruksi ini telah menghadirkan beragam produk unggulan seperti Ready Mix, Precast, Bata Ringan, Mortar Instan seperti Perekat, Plastern Acian, dan Skim Coat. Memasuki tahun 2023 Kalla Beton kini telah mampu memenuhi kebutuhan pelanggan terlebih lagi dengan adanya penambahan kapasitas produksi dan mengoptimalkan produksi mortar instan.
Dapatkan informasi lebih lengkap dan update mengenai program Kalla Beton lainnya, dengan mengunjungi website resmi Kalla Beton www.kallabeton.co.id , atau social media Kalla Beton di Instagram @kalla.beton, Twitter @KallaBeton dan Facebook Kalla Beton serta Youtube Channel Kalla Beton. Atau dapat menghubungi hotline Kalla Care di nomor Whatsapp 0811 4414 030, dan nomor 0411 300 0103.
Baca artikel selanjutnya:
- Data Center Andal Adalah Kunci Pengembangan AI yang Aman dan Efisien, Begini Kata Para Pakar
- Kinerja Semen Indonesia di 2024: Raup Laba Bersih Rp719,76 Miliar
- Dukung Kelancaran Mudik, KAI: Stasiun Yogyakarta Simpul Integrasi Transportasi
- Tingkatkan Layanan Kesehatan, Inilah Peran BUMN Konstruksi dalam Pembangunan Rumah Sakit di Indonesia