Viral Tol Becakayu Amblas, Berikut Penjelasannya
Menyikapi informasi yang beredar mengenai pemasangan Girder Box di sekitar Jembatan Antelope, ada beberapa hal yang perlu kami luruskan dan informasikan.
Konstruksi Media – Viral video Tol Bekasi–Cawang–Kampung Melayu (Becakayu) Kalimalang, Bekasi, amblas di media sosial. Video tersebut disebarkan dengan narasi ‘Ruas Tol Becakayu rusak/turun, sarannya hindari dulu arah Kalimalang’. Faktanya, itu bukan beton jalan Tol Becakayu, melainkan box girder jalur kereta cepat di atas Jembatan Antilope, Curug, Jatiasih, Kota Bekasi.
GM Corporate Secretary PT KCIC Rahadian Ratry memberikan klarifikasi mengenai beredarnya isu yang tengah berkembang di linimasa. “Menyikapi informasi yang beredar mengenai pemasangan Girder Box di sekitar Jembatan Antelope, ada beberapa hal yang perlu kami luruskan dan informasikan,” tulis Rahadian Ratry melalui keterangan tertulis yang diterima Konstruksi Media, Selasa (14/6/2022).

Berikut berapa point penjelasan yang diutarakan KCIC.
- Girder box yang berada di sekitar Jembatan Antelope adalah girder box yang sudah terpasang. Bukan girder box jatuh seperti yang ramai dibicarakan di media sosial.
- Sebelum pemasangan girder box, pihak kontraktor sudah melakukan sosialisasi dan komunikasi dengan Pemerintah Kota Bekasi dan warga sekitar.
- Pada prinsipnya warga menyepakati sistem pengaturan lalu lintas dengan tetap memanfaatkan jembatan Antelope eksisting, dan proses pembangunan Proyek KCJB dapat berlanjut.
- Selain dengan warga, komunikasi dilakukan dengan Dinas Perhubungan terkait pengaturan lalu lintas.
- Dari sosialisasi dan komunikasi yang dilakukan dengan warga dan berbagai pihak, disepakati jika jembatan Antelope eksisting tetap dioperasionalkan secara terbatas dengan sejumlah pengamanan dan pengaturan lalu lintas.
- Jembatan hanya dapat dilintasi oleh kendaraan dengan ketinggian maksimal 1,7 meter. Seperti sepeda motor dan mobil sedan, dengan pengawasan ketat.
- Sebagai bentuk pengamanan, kami memasang portal (pembatas ketinggian) di dua sisi dan lampu penerangan. Kami juga melakukan penjagaan 24 jam (3 shift) untuk memastikan warga aman ketika melintas. Kami juga memasang pemberitahuan jika jembatan hanya bisa dilintasi secara terbatas.
- Pengaturan lalu lintas dari jalan Kemang Raya menuju Jalan Kalimalang bisa melalui overpass Kodam/Overpass Kapin
- Pengaturan lalu lintas dari Jalan Kalimalang yang akan menuju Jalan Kemang Raya bisa melalui Overpass Kodam/Overpass Kapin.
- Pengaturan lalu lintas dari jalan Curug Raya yang akan menuju Jalan Kemang Raya bisa melalui Overpass Kapin/Overpass Kodam.
- Pengaturan lalu lintas dari Jalan Kemang Raya yang akan menuju Jalan Curug Raya bisa melalui Overpass Kapin/Overpass Kodam
- Pengaturan lLalu lintas dari Jalan Anugerah yang akan menju kalimalang bisa melalui OP Jatiwaringin atau Overpass Kodam.
- Secara paralel, pembangunan jembatan baru pengganti jembatan Antelope Pembangunan jembatan baru ditargetkan selesai pada 10 Agustus 2022. Ketika sudah selesai, arus lalu lintas akan dialihkan pada jembatan baru.
Demikian pernyataan ini disampaikan sebagai bentuk keberimbangan informasi dan sebagai upaya mencegah terjadinya kesalahan informasi di media. Atas perhatiannya, kami ucapkan terimakasih.
Baca artikel selanjutnya:
- Profesor ITS Kembangkan Metode Komputasi Material Berbasis Meshless untuk Efisiensi dan Keberlanjutan
- Navigasi Risiko Sektor Publik 2025: Strategi untuk Keberlanjutan Keuangan dan Infrastruktur
- ASTRA Infra Siapkan Layanan Prima untuk Mudik Lebaran 2025, Aman dan Nyaman
- Normalisasi Sungai Ciliwung Ditargetkan Rampung 2026, Pemerintah Percepat Pembebasan Lahan