World Water Forum ke-10, KLHK: Indonesia Banjir Dukungan Stakeholder Internasional
Pertemuan NSF ini juga menjadi momentum diumumkannya penetapan panitia nasional (National Organizing Committee/NOC) penyelenggaraan World Water Forum (WWF) ke-10.
Konstruksi Media – Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Siti Nurbaya mengungkapkan pelaksanaan World Water Forum (WWF) ke-10 yang akan berlangsung di Bali 2024 mendatang, mendapatkan dukungan dari stakeholder internasional alias National Stakeholders Forum (NSF).
Hal tersebut dikatakan oleh disela perhelatan Third Announcement of the 10th World Water Forum in Indonesia yang berlangsung di Auditorium Gedung Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat, (20/01/2023).
Dia menambahkan dukungan berbagai pemangku kepentingan mengalir mulai dari negara asing melalui kedutaan hingga organisasi dan LSM internasional. Dukungan tersebut untuk bisa memberikan masukan terhadap tema-tema yang ditawarkan dalam perhelatan WWF.
Dirinya menyebut, kehadiran forum stakeholder internasional ini sangat penting karena ada beberapa tema yang akan dibahas dalam kegiatan WWF ke-10 nanti.
“Dukungan dari stakeholder internasional sangat penting, karena ada beberapa tema yang menurut saya bagus. Bukan saja untuk kepentingan politik air secara global, tetapi juga kepentingan politik sumber daya air secara nasional,” jelas Siti Nurbaya.
Baca Juga : Dukungan Stakeholder Internasional untuk Indonesia, Tuan Rumah World Water Forum ke-10
Dijelaskan olehnya, Pertemuan NSF ini juga menjadi momentum diumumkannya penetapan panitia nasional (National Organizing Committee/NOC) penyelenggaraan World Water Forum (WWF) ke-10 yang tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 1 Tahun 2023 tentang Panitia Nasional Penyelenggara WWF ke-10 Tahun 2024.
Pasalnya, acara ini diadakan untuk menindaklanjuti penandatanganan framework agreement antara World Water Council dan Pemerintah Indonesia pada November 2022 lalu yang menandai secara formal rangkaian penyelenggaraan WWF ke-10 di Bali.
Baca Artikel Selanjutnya :