Pengembangan Bandara Kertajati, Kadin Siap Optimalkan Potensi Lokal dan Investor
Kadin berkomitmen mendukung tumbuhnya perekonomian nasional yang merata, artinya potensi ekonomi dan investasi.
Konstruksi Media – Ketua Umum Kamar Dagang (Kadin) Indonesia M Arsjad Rasjid P.M menghadiri seminar nasional INTAKINDO yang bekerja sama dengan Debindo. Seminar yang mengangkat tema Percepatan Pengembangan Bandara Kertajati: Perspektif Regulasi, Ahli Teknik dan Pebisnis ini dilaksanakan pada Jumat (18/11/2022 di ICE BSD.
Kegiatan seminar berjalan paralel (co-located) dengan kegiatan pameran The 21st IndoBuildTech Premier Exhibition 2022, pameran building material, arsitektur serta interior yang terlengkap terbesar di Indonesia pada tanggal 16-20 November di ICE BSD.
M Arsjad mengatakan, Kadin berkomitmen mendukung tumbuhnya perekonomian nasional yang merata, artinya potensi ekonomi dan investasi bisa dikolaborasi dengan tim Kadin, Kementerian PUPR dan kementerian terkait lainnya.
Baca juga: Sri Mulyani dan Budi Gunadi Groundbreaking Rumah Sakit Vertikal
“Yang mungkin potensial adalah sektor logistik dan tourism, Kadin siap terlibat mengoptimalkan potensi lokal dan investor ketika bandara ini beroperasi lagi,” kata M Arsjad melalui keterangan tertulis yang diterima Konstruksi Media, Jumat (18/11/2022).
Menurut dia, sektor lain seperti industrial estate hub dan industri konstruksi di daerah akan dibantu untuk masalah regulasi dan solusi birokrasinya. Terkait hal yang masih menjadi kendala agar persaingan usaha semakin baik dan maju bersama.
Ia mengatakan, Kadin siap berkolaborasi dengan semua stakeholder daerah dan pemerintah dalam peningkatan keterampilan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal, seperti pertanian yang menjadi semi industri dan sektoral lain, akibat bangkitan ekonomi Bandara Kertajati, akses Cisumdawu dan Cipali.
“Komitmen Kadin dalam mengimplementasi teknologi informasi disemua sektor sebaiknya didayagunakan bersama stakeholder lain untuk mensukseskan kawasan rebana,” ujarnya.
Baca artikel selanjutnya:
- Sepanjang 2024 Nusantara Infrastructure Group Bukukan Laba Bersih 240,8 Persen
- Komitmen Hadirkan Hunian Hijau, Greenland Kemang Bogor Raih Sertifikat EDGE
- MEGABUILD Indonesia 2025: Pameran Inovasi Hunian Hijau Masa Depan
- Jalin Silaturahmi, Menyulam Kolaborasi: INKINDO DKI Mantapkan Langkah Menuju Emas 2030