
Pemerintah Beri Keleluasaan Swasta untuk Bangun Infrastruktur
Tugas Pemerintah melaksanakan proyek inti untuk perlindungan ke rakyat.
Konstruksi Media – Presiden RI Prabowo Subianto mengungkapkan bahwa pemerintah memberikan peran lebih kepada swasta dalam pembangunan infrastruktur di Tanah Air. Hal itu disampaikannya dalam gelaran Musyawarah Nasional (Munas) Konsolidasi Persatuan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) di Jakarta.
“Saya ingin memberikan peran yang lebih besar kepada swasta (pembangunan infrastruktur),” ungkap Prabowo, sebagaimana diberitakan, (17/01/2025).
Dia menambahkan, tugas pemerintah difokuskan untuk melaksanakan proyek inti untuk kepentingan rakyat.
“Berkali-kali saya katakan nanti Pemerintah akan (mengerjakan proyek) yang penting-penting dan inti-inti, yang menyangkut perlindungan kepada rakyat, dan sebagainya,” terang Prabowo.
Lebih jauh, Presiden Prabowo menegaskan bahwa proyek infrastruktur seperti Pelabuhan, bandara, hingga pembangunan jalan tol, nantinya akan dilakukan oleh sektor swasta.
“Yang bisa dikerjakan swasta, harus swasta berkembang, harus swasta kerjakan semuanya,” imbuh Prabowo.
Baca Juga :
- Hore! Blokir Anggaran PU Dicabut, Langsung Fokus ke Irigasi, Jalan, dan Gaji Petugas
- Korupsi Tol MBZ Rugikan Negara Rp510 Miliar, Tronton Dilarang Lewat
- Program ITDP Selesai, Kementerian PU Dorong Komitmen Pemeliharaan Infrastruktur Pariwisata
- Pertemuan Bilateral AIIB dan OIKN: Dukungan Pendanaan untuk IKN Capai 1 Miliar Dolar AS
- Tol Japek II Selatan Dibuka Saat Lebaran, Tembus Hingga Cikarang Timur