Produk

Penuhi Kebutuhan Konsumen, Homega Hardware Indonesia Luncurkan Aplikasi “Homega Club”

Dengan aplikasi tersebut sangat menguntungkan bagi mitra kami dengan cepat melakukan penjualan.

Konstruksi Media – Penyedia kebutuhan material bahan bangunan seperti lapisan laminates produksi furniture PT Homega Hardware Indonesia (Homega) meluncurkan aplikasi Homega Club. 

Direktur PT Homega Hardware Indonesia Mr. Huang Yaboo mengatakan peluncuran aplikasi ini bertujuan untuk melayani kebutuhan HPL, PVC, Flooring dan Engsel untuk transaksi di toko terdekat. 

Hal ini karena melihat tingginya percepatan transaksi dengan cepat, aman dan mudah yang dinginkan oleh konsumen di Indonesia, khususnya untuk kebutuhan material bahan bangunan seperti lapisan laminates untuk produksi furniture dan lainnya.

“Homega Club diluncurkan untuk para pelanggan yang membutuhkan HPL, PVC Sheet, Flooring dan Engsel untuk kebutuhan rumah dapat melakukan transaksi di area terdekat dan juga dengan banyak promo yang dikhususkan untuk pengguna Homega Club. Hal ini pula membantu mitra kami dengan cepat melakukan penjualan dan juga sangat menguntungkan bagi mitra kami,” ungkap Huang Yaboo, disela-sela pameran IndoBuildTech 2024 di ICE BSD, (07/08).

Dia menjelaskan cara penggunaan Homega Club yakni untuk pelanggan cukup registrasi dengan no handphone aktif dan konfirmasi melalui OTP, pelanggan sudah bisa mengakses kebutuhan material yang dibutuhkan, selain itu banyok promo yang bisa dinikmati, dan cukup klik “toko terdekat” tim Homega akan dengan sigap mengarahkan pelanggan ke toko terdekat termasuk ketersediaan yang ada pada area pelanggan tersebut.

“Untuk toko baru kami sangat welcome, anda cukup hubungi tim area sales kami nanti tim area sales kami akan buatkan akun resmi Homega Club dan setelahnya kalian sudah bermitra dengan kami dan bisa berjualan produk Homega dan pasti menguntungkan” ucap dia.

Lebih jauh, dia mengungkapkan, atas dasar tersebut pada dasarnya Homega merilis aplikasi Homega Club bertujuan untuk mempercepat pelanggan bertransaksi dan menguntungkan mitra Homega karena dibantu melakukan penetrasi penjualan lebih cepat dengan Homega Club.

Baca juga :

Artikel Terkait

Back to top button