Permintaan AC Tinggi, Gree Electric sebut Indonesia Tempati Peringkat Pertama di Asia Tenggara
Untuk memenuhi permintaan kebutuhan akan pendingin ruangan Gree Indonesia berencana akan membangun pabrik di Indonesia.
Konstruksi Media – Technical Support Manager PT Gree Electric Appliances Indonesia (AC Gree) Freedy Haryadi menyebutkan permintaan akan pendingin ruang di Indonesia cukup tinggi, hal ini membuat Indonesia menempati peringkat pertama di wilayah Asia Tenggara, setelah China dan Arab Saudi.
Gree sendiri merupakan produsen pendingin ruangan asal negeri tirai bambu yang memiliki produksi mencapai 70 juta unit per tahunnya untuk yang Resiential Air Conditioning (RAC), dan sebanyak 7 juta unjt untuk produk komersial.
“Market terbesar berada di China, dan yang kedua berada di Arab Saudi. Sekitar 60% market terbesar Gree berada di Arab Saudi. Tapi saat ini Indonesia menjadi market yang nomor satu dibandingkan dengan negara di Asia Tenggara lainnya,” ungkap Freedy kepada Konstruksi Media dalam perhelatan HUT Himpunan Ahli Elektro Indonesia (HAEI) yang ke-45 di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis, (27/10/2022).
Untuk itu, dalam melayani kebutuhan akan AC di Indonesia, Gree memberikan garansi satu tahun ganti unit baru, dan garansi 5 tahun servis dan suku cadang ditambah 10 tahun garansi mesin kompresor untuk setiap produk AC residensial yang dijualnya.
Baca Juga : Tunggu Aturan TKDN Keluar, Gree Ingin Bangun Pabrik di Indonesia
Hal itu, tentunya dengan didukung layanan after sales service yang berpengalaman dibidangnya. Dia berkeyakinan, Gree mampu melakukan seluruh kegiatan penjualan dengan hasil memuaskan kepada konsumen.
“Kami yakin makin lama akan semakin maju. Karena kita ingin market share kita itu bisa jadi nomor satu di Indonesia. Sesuai dengan mottonya seluruh dunia dapat mencintai produk Gree,” jelasnya.

Lebih jauh, dia menambahkan, ke depan Gree berencana akan membangun pabrik di Indonesia, hal ini sejalan dengan meningkatnya permintaan terlebih pada saat Pandemi Covid-19.
“Selama Pandemi Covid-19, Gree tidak mengalami penurunan penjualan, melainkan mengalaminya peningkatan penjualan. Ini lah yang mendorong kita untuk membangun pabrik di Indonesia,” papar dia.
Untuk diketahui, sejak resmi masuk ke Indonesia pada Juli 2015, Gree memiliki kantor pusat di Jakarta, dan saat ini telah memiliki 12 cabang yang tersebar di Pulau Jawa, Bali, Sumatera dengan kantor cabang di Jakarta, Tangerang, Bekasi, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Lampung, Pekanbaru, Palembang, Medan dan terus berkembang di beberapa kota besar di Indonesia.
“Tidak menutup kemungkinan kita akan membuka cabang baru di Pulau Kalimantan dan Sulawesi. Untuk di Sulawesi sendiri proyek kita disana cukup banyak,” imbuhnya.
Selama lebih kurang 7 tahun beroperasi di Indonesia, Gree berhasil menerima banyak penghargaan untuk produk dan layanan purna jual, salah satunya yakni pada Agustus 2021 lalu, PT. Gree Electric Appliances Indonesia mendapatkan Penghargaan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) sebagai Perusahaan Air Conditioner yang Memberi Garansi Penjualan Terlama.
Penghargaan lainnya yakni, Rebi Award, The Best Air Conditioning of The Year, Pusat Rekor Indonesia, Penghargaan Pertama di Indonesia, Top Innovation Choice Award 2020, Digital Popular Brand Award 2020, Indonesia Brand Champion 2020, dan Brand Choice Award 2021, serta Marketing Award untuk kategori Best Campaign pada Agustus tahun 2022.
Baca Artikel Selanjutnya :