News

Zulkifli Lubis Kembali Terpilih Jadi Ketua INKINDO Jambi 2022-2026

Berkomitmen akan selalu mementingkan anggota sesuai dengan fungsi INKINDO, meningkatkan eksistensi dan profesionalisme inkindo jambi dalam pembangunan yang berkelanjutan.

Konstruksi Media – Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (INKINDO) Jambi menggelar Musyawarah Provinsi (Musprov). Dalam Musprov tersebut Zulkifli Lubis kembali terpilih menjadi Ketua INKINDO Jambi untuk masa bakti 2022-2026.

Mengangkat tema “Meningkatkan Eksistensi dan Profesionalisme INKINDO Jambi dalam Pembangunan Yang Berkelanjutan” sukses digelar dan dibuka secara sah oleh Wakil Gubernur Jambi, Drs.H. Abdullah Sani.M.PDi.

“Disamping doa dan usaha, Musprov INKINDO Jambi akan semakin eksis berjaya mantap dan ini akan menunjukkan jati dirinya, inilah INKINDO Jambi yang siap untuk bersama-sama membangun Jambi bersama pemerintah dan masyarakat,” ungkap Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, dalam pembukaan Musprov INKINDO Jambi (12/5/2022).

“Mewakili Bapak Gubernur (Al Haris) saya sampaikan salam dari beliau, kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada segenap dewan pengurus provinsi dan anggota INKINDO Provinsi Jambi yang telah menginisiasi telah terlaksananya kegiatan ini sepakat bahwa kegiatan ini merupakan upaya kita bersama untuk memajukan organisasi di masa-masa yang akan datang,” sambungnya.

Ketua INKINDO Jambi Zulkifli Lubis. DOk. Ist

Situasi pandemic Covid-19 yang melanda seluru negara termasuk Indonesia menjadi tantangan yang sangat besar yang dihadapi. Oleh karenanya organisasi yang merupakan suatu wadah tempat berkumpulnya para pengusaha jasa konsultasi ini amat sangat diharapkan dapat memberikan jasa keahliannya mulai dari hulu hingga hilir dalam proses pembangunan khususnya dalam suatu kegiatan yang sifatnya pembangunan.

“Kita semua menyadari bahwa peran INKINDO ini cukup berat dan sulit dengan situasi 2 tahun Covid-19 ini, tentu akan ada perbedaan dibandingkan masa-masa yang dulu juga seiring dengan perubahan lingkungan dan dinamika pembangunan yang berkembang,” katanya.

Baca Juga : Pembangunan IKN, INKINDO: Dimulai dari Ribuan Langkah Kecil

Wakil Ketua Umum INKINDO Erie Heriadi mengungkapkan siapapun calon yang nanti maju di dalam pemilihan Ketua INKINDO Jambi pasti sudah competent pasti sudah melalui tahap tahap persyaratan administrasi dan kompetensi yang disyaratkan.

“Siapapun yang terpilih harus didukung oleh seluruh anggota INKINDO Jambi. Jangan ada lagi yang kalah kemudian minggir yang menang kemudian meminggirkan yang kalah,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan permintaan maaf atas ketidakhadiran dari Ketua Umum INKINDO dalam Musprov INKINDO Jambi.

“Sesuai dengan ketentuan AD/ART INKINDO pada bab 11 Pasal 37 Musprov merupakan forum konstitusional organisasi inkindo tertinggi di tingkat provinsi yang diselenggarakan satu kali dalam 4 tahun,” imbuhnya.

Zulkifli Lubis Kembali Terpilih Jadi Ketua INKINDO Jambi 2022-2026. Dok. Ist

Ia meminta kepada ketua yang terpilih dapat menjalin kerjasama dengan anggota, saling berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Kabupaten.

Zulkifli Lubis kembali terpilih menjadi Ketua DPP INKINDO Jambil untuk masa bakti 2022-2026. Dia mengatakan kegiatan Musprov ini merupakan agenda maupun program kerja yang harus segera dilaksanakan semau organisasi khususnya INKINDO Jambi.

“Kami akan segera melaksanakan rapat kerja INKINDO Jambi untuk merumuskan program kerja 4 tahun ke depan. Insya Allah, kami berkomitmen akan selalu mementingkan anggota sesuai dengan fungsi INKINDO,” tuturnya.

Baca Artikel Selanjutnya :

Artikel Terkait

Leave a Reply

Back to top button