INFONewsPerumahan

Wamen PKP Dorong Kontribusi Aktif Akademisi dalam Program Tiga Juta Rumah

Diskusi ini bertujuan untuk mensinergikan kegiatan Kementerian PKP dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Ketua Dewan Guru Besar UGM, M. Baiquni, menjelaskan tentang pengembangan model perumahan layak huni di kawasan permukiman padat penduduk Lembah Code Yogyakarta. “Kami ingin menyambungkan atau bersinergi antara gagasan dan pemikiran UGM dengan kebijakan pemerintah agar proses penataan kawasan perumahan dan permukiman dapat berjalan dengan baik,” kata Baiquni.

Dalam kaitannya dengan pengabdian masyarakat di sekitar kampus, Baiquni menyebutkan bahwa UGM telah melaksanakan berbagai penelitian dan program pengabdian masyarakat di Lembah Code. “Berbagai metode telah dikembangkan untuk mempelajari dinamika kota dan perkembangan perumahan padat penduduk, manajemen lingkungan, sanitasi, dan kesehatan masyarakat di Lembah Code,” ujarnya.

Setelah diskusi, Wamen PKP bersama Guru Besar UGM mengunjungi tiga lokasi di sepanjang Kali Code, yaitu Komunitas Kampung Romomangun, Komunitas Kreatif & Kampung Mahanani Terban, serta Komunitas Kampus & Kampung Gemawang.

Wamen
Wamen PKP Dorong kontribusi aktif akademisi dalam program tiga juta rumah

Dalam kunjungan tersebut, Wamen PKP menyarankan agar rumah-rumah dan lingkungan kumuh di pinggiran Kali Code dapat ditata dengan baik. Salah satu opsinya adalah mengarahkan warga untuk tinggal di rumah susun agar menciptakan lingkungan yang lebih modern dan asri. “Dalam menata kawasan dan permukiman, kita harus menggunakan tiga pendekatan, yaitu hati, ilmu, dan kekuasaan. Kali Code adalah salah satu contoh penataan yang dapat dilakukan dengan hati,” ujarnya.

Dengan agenda ini, diharapkan Kementerian PKP dan UGM dapat bersinergi dalam mengembangkan model penataan perumahan dan kawasan permukiman padat penduduk yang nantinya dapat diterapkan di berbagai kota lainnya. (***)

Previous page 1 2

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp