News

UPGRIS bersama PUPR Gelar Uji Kompetensi Kerja Konstruksi

Uji kompetensi ini untuk meningkatkan kemampuan SDM yang bergelut di bidang konstruksi.

Konstruksi Media – Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) bersama Balai Jasa Konstruksi Wilayah IV Surabaya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meneyelenggarakan uji kompetensi tenaga kerja konstruksi.

Dekan Fakultas Teknik dan Informatika UPGRIS Ibnu Toto Husodo mengungkapkan uji kompetensi bertujuan untuk menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkompeten di bidang konstruksi. hal tersebut berdasarkan Undang-Undang Jasa Konstruksi Nomor 2 Tahun 2017 tentang Kewajiban Sertifikasi Kompetensi Bagi Tenaga Kerja Konstruksi.

“Tenaga kerja di sektor konstruksi harus dipastikan memiliki keterampilan dan pengetahuan memadai dalam melaksanakan tugas. Sertifikasi ini diharapkan alumni perguruan tinggi dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk lebih meningkatkan kompetensi di bidang masing-masing,” ujarnya, (26/7).

Dia menambahkan, Uji kompetensi ini nantinya bisa memberikan pengakuan bahwa mahasiswa layak memperoleh Surat Keterangan Pengganti Ijazah sebagai modal kerja bagi pemegang sertifikat kerja konstruksi.

“Bukan hanya ijazah, tapi juga sertifikasi kompetensi sebagai bukti keterampilan,” bebernya.

Ilustrasi Pekerja Konstruksi. Dok. Ist/Konstruksi Media

Lebih jauh, Ibnu mengemukakan, UPGRIS sangat mendukung penuh langkah alumni dan mahasiswa yang terus meningkatkan kemampuan dirinya di bidang konstruksi. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bekal para lulusan agar bisa berdaya saing di dunia kerja nantinya.

Untuk itu, kegiatan ini akan diselenggarakan secara periodik, dengan penambahan skema untuk memperpendek masa tunggu lulusan mendapatkan pekerjaan.

Baca Juga :

Artikel Terkait

Back to top button