INFOJalanNews

Tol Jogja-Solo Dibuka Hingga Sleman Saat Mudik Lebaran 2025, Awas Macet di Exit Tol Tamanmartani

Khusus segmen Prambanan-Sleman, tol ini akan diberlakukan satu arah menuju Yogyakarta.

Alternatif lainnya adalah berbelok ke kiri atau ke utara setelah keluar dari Exit Tol Tamanmartani menuju Jalan Raya Selomartani. Jalur ini akan terhubung ke Tajem, lalu ke Maguwoharjo, dan akhirnya ke Ring Road Timur sebelum kembali ke Jalan Jogja-Solo melalui Simpang Tiga Maguwoharjo.

Selain itu, melalui Jalan Raya Selomartani, pemudik juga bisa mengakses Jalan Besi-Jangkang untuk menuju Jalan Kaliurang dan daerah Sleman bagian utara.

Rekayasa Lalu Lintas

Dirlantas Polda DIY, Kombes Pol Yuswanto Ardi, menyatakan bahwa rekayasa lalu lintas harus dirancang secara rinci mengingat Exit Tol Tamanmartani berada di kawasan padat penduduk. Beberapa faktor yang menjadi pertimbangan adalah kapasitas jalan arteri yang akan menampung kendaraan dari tol serta aktivitas masyarakat di sekitar wilayah tersebut.

“Karena Exit Tol Tamanmartani berada di daerah permukiman padat, pola pergerakan masyarakat akan meningkat bersamaan dengan arus mudik,” ujar Ardi pada Kamis (27/2/2025).

Pengoperasian fungsional Tol Jogja-Solo hingga Kalasan, Sleman, ini merupakan yang pertama kali dilakukan. Oleh karena itu, rekayasa lalu lintas harus didasarkan pada kajian awal dan perhitungan kapasitas yang akurat.

“Dengan kapasitas 1.600 hingga 1.800 kendaraan yang harus mengakomodasi hingga 5.400 kendaraan, saya mengharapkan kapasitas arteri bisa dikurangi 20% karena ada potensi hambatan di jalur samping,” kata Ardi.

Previous page 1 2 3Next page

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp