HeadlineINFONewsPembiayaanPerumahan

Tinjau Dua Perumahan Subsidi di Malang, Sekjen PKP Instruksikan Pengembang Tindaklanjuti Keluhan Warga

Perumahan ini mengalami kondisi infrastruktur yang belum memadai, beberapa rumah yang tidak dihuni dan mengalami kerusakan.

Konstruksi Media – Sekretaris Jenderal Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (Sekjen PKP) Didyk Choiroel menginstruksikan Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) dan Bank BTN untuk berkoordinasi dengan pengembang guna menindaklanjuti hasil temuan lapangan serta menyelesaikan keluhan debitur atau warga.

Hal tersebut disampaikan Sekjen Didyk usai meninjau dua perumahan bersubsidi di Kabupaten Malang, yakni Perumahan Puri Kencana di Kecamatan Wagir dan Perumahan Bumi Bandara di Kecamatan Singosari, pada Minggu (2/3/2025).

Sekjen PKP
Sekjen PKP meninjau dua perumahan subsidi di Malang

Dalam tinjauan tersebut, ditemukan sejumlah permasalahan yang dikeluhkan oleh warga penghuni perumahan. Kedua perumahan ini mengalami kondisi infrastruktur yang belum memadai, termasuk jalan utama dan jalan lingkungan yang belum diperkeras, serta beberapa rumah yang tidak dihuni dan mengalami kerusakan.

“Dari hasil kunjungan, kami menemukan beberapa hal yang menjadi keluhan warga. Di antaranya, kontur tanah berbukit atau bergelombang dengan risiko longsor di belakang rumah, namun belum ada turap atau dinding penguat. Selain itu, kondisi jalan utama dengan lebar 5-6 meter masih berupa tanah,” jelas Sekjen Didyk.

1 2Next page

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp