PerumahanPROPERTY

Sinar Mas Land Hadirkan Housing dan Urban Development BSD City

Keberadaan kawasan transit ini mencerminkan gaya hidup sehat dengan ruang antar moda transportasi yang dibuat nyaman untuk berjalan kaki.

Konstruksi Media – Sinar Mas Land melihat fasilitas kompleks transportasi multimoda berkonsep Transit Oriented Development (TOD) menjadi aspek yang penting untuk membangun dan mengembangkan smart city di Bumi Serpong Damai (BSD) City. 

Diketahui, TOD merupakan pengembangan yang mengintegrasikan desain ruang kota untuk menyatukan orang, kegiatan, bangunan, dan ruang publik melalui konektivitas yang mudah dengan berjalan kaki ataupun bersepeda serta dekat dengan pelayanan angkutan umum yang sangat baik ke seluruh kota. 

“Kami mengambil langkah ini untuk memberikan sebuah alternatif dan pemecahan masalah kemacetan sehingga dapat memudahkan mobilitas para penghuni,” kata Managing Director President Office Sinar Mas Land Dony Martadisata kepada Konstruksi Media melalui keterangan tertulis, September 2022. 

Ia mengatakan, salah satu kawasan TOD yang pertama kali dikembangkan di Indonesia adalah Intermoda BSD City, Kabupaten Tangerang, seluas 25 hektare yang terintegrasi antara layanan publik berupa transportasi KRL Commuter Line melalui Stasiun Cisauk, shuttle bus BSD Link, serta sentra perdagangan melalui Pasar Modern Intermoda BSD City, Kawasan Niaga Terpadu, pusat pendidikan dan kawasan hunian. 

“Intermoda BSD City menawarkan kenyamanan dalam penggunaan transportasi publik bagi masyarakat,” ujar dia. 

Baca juga: Politeknik PU Semarang Gelar Seminar Nasional dan Pameran, 6-7 Desember 2022

Menurut Dony, keberadaan kawasan transit ini mencerminkan gaya hidup sehat dengan ruang antar moda transportasi yang dibuat nyaman untuk berjalan kaki. Ketersediaan ragam moda transportasi publik juga membantu masyarakat dalam mengurangi penggunaan kendaraan bermotor sehingga kualitas udara menjadi lebih baik.

Kawasan TOD di Intermoda BSD City, kata dia, sepenuhnya beroperasi sejak 2019 dan sudah melayani ratusan commuter untuk mobilisasi dalam aktivitas sehari-hari. Ia mengatakan, penerapan TOD merupakan upaya pengembang dalam menghadirkan kawasan yang nyaman dan berkelanjutan.

Pasalnya, Intermoda BSD City terintegrasi dengan transportasi publik untuk dapat mengurangi jumlah pengguna kendaraan pribadi sehingga terhindar dari kemacetan, polusi udara, serta emisi gas rumah kaca.

Dengan hadirnya TOD yang terintegrasi dengan kawasan niaga dapat membantu memenuhi kebutuhan dan meningkatkan pendapatan masyarakat, sehingga roda perekonomian bisa terus meningkat. 

“Selain itu, TOD juga dapat menciptakan komunitas pejalan kaki guna mengakomodasi masyarakat supaya hidup lebih sehat dan aktif,” ucap Dony.

Baca artikel selanjutnya:

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp