News

PT JMTO Selenggarakan Roadster Rescue Competition 2025 untuk Meningkatkan Layanan Operasional Jalan Tol

Kompetisi ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan Roadster JMTO dalam menangani insiden di jalan tol, baik dari segi teknis maupun medis.

Konstruksi Media – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-47 Jasa Marga, PT Jasamarga Tollroad Operator (PT JMTO) kembali menyelenggarakan Roadster Rescue Competition (RRC) 2025. Kompetisi ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan Roadster JMTO dalam menangani insiden di jalan tol, baik dari segi teknis maupun medis.

RRC 2025 mengusung tema “Excellence in Action, Safety in Motion”, sebagai wujud nyata komitmen PT Jasamarga Tollroad Operator dalam memberikan layanan prima bagi pengguna jalan tol. Kompetisi ini juga menjadi ajang bagi para petugas untuk menunjukkan kecepatan, ketepatan, dan kerja sama tim dalam menangani situasi darurat.

Sistem Kompetisi dan Pelaksanaan

PT JMTO
PT JMTO gelar Roadster Rescue Competition 2025

Kompetisi tahun ini diikuti oleh 39 tim perwakilan dari berbagai ruas jalan tol yang dioperasikan oleh PT Jasamarga Tollroad Operator. Setiap tim terdiri dari Mobile Customer Service Supervisor (MCSS), Mobile Customer Service (MCS)/Rescue, dan Medic, dengan total lima orang per tim. Kompetisi ini menggunakan sistem gugur dengan standar penilaian internasional.

Kompetisi ini dinilai oleh dewan juri dari berbagai negara, yang tergabung dalam Indonesia Road Rescue Organization, terdiri dari:

  • Wiyono Winarno (Indonesia)
  • Peter van T’Wout (Belanda) – Profesional Ambulance Paramedic
  • Dr. Gustav (Indonesia) – Medical Engineering
  • Ian Lawless (Australia) – Professional Fire & Rescue
  • Nazizul Hasmarizal (Malaysia) – Profesional Fire Fighter
  • Ian Fulton (Inggris) – Profesional Emergency Services, Fire & Rescue
  • Anto Kusharjanto (Indonesia) – Profesional ERT
  • Frank Poels (Belanda) – Dutch Fire Service Academy

Kehadiran juri bertujuan untuk memastikan penilaian independen dan dilakukan secara transparan, objektif, serta profesional dengan standar internasional.

1 2 3Next page

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp