Proyek Drainase Dikeluhkan Warga, Walikota Medan Turun Tangan
Konstruksi Media – Guna memastikan kenyamanan warganya saat menggunakan jalan raya, Wali Kota Medan Bobby Nasution melakukan sidak pengerjaan drainase di Jalan Sei Belutu, Kecamatan Medan Selayang.
Hal itu dilakukan Bobby lantaran banyak menetima laporan warga, terutama laporan melalui media sosial milik pribadinya.
“Sudah saya tegaskan berulang kali, pengerjaan proyek di Dinas PU harus sesuai ketentuan. Spek dengan gambarnya harus sesuai. Di sini masyarakat mengeluh tiang provider tak sesuai kurang koordinir,” Ujar Bobby, Kamis (7/1/2022).
- Dukung Swasembada Pangan, Menteri Dody dan Menteri Amran Dampingi Presiden Prabowo Panen Raya Bersama Petani di Majalengka
- Dorong Pemanfaatan Energi Hijau, Telkom Perkuat Data Center Nasional
- One Way Masih Berlaku di Tol Trans-Jawa untuk Arus Balik Lebaran, Begini Penjelasan Jasa Marga
Diketahui di sisi kiri Jalan Sei Belutu saat ini sedang pengerjaan drainase menggunakan U-Ditch. Namun warga mulai tak sabar karena tenggat waktu pengerjaan yang belum juga selesai.
Alhasil saat turun hujan jalanan berlumpur dan licin. Sedangkan jika cuaca panas akan menimbulkan abu. Suami Kahiyang Ayu itu mendengarkan keluhan warga sembari terus melihat pengerjaan drainase tersebut.
“Kita gunakan U-Ditch salah satunya untuk koordinir jaringan di kota Medan. Utilitas itu bisa di bawah,” katanya.
Bobby berharap masyarakat sabar atas pengerjaan drainase yang sedang banyak dilakukan di Kota Medan. Bobby memastikan keluhan seluruh masyarakat akan didengarkan.
“Pengerjaan drainase ini tentunya butuh waktu. Keluhan masyarakat akan didengar, mohon bersabar. Tadi janjinya dalam 10 hari ke depan selesai. Ya kita terima laporan warga, debunya banyak sekali,” ungkapnya.
Tampak dalam sidak tersebut Kadis PU Topan Ginting dan Kabid Drainase serta Camat Selayang Viza Fandhana.
“Pemborongnya janji dalam 10 hari ke depan akan selesai, dan dari amatan kami mudah-mudahan siaplah,” kata Topan.***