Konstruksi Media – PT Nindya Karya (Persero) merealisasikan perolehan kontrak baru sebesar Rp 5,06 triliun pada semester pertama (Triwulan II) tahun 2023. Jumlah tersebut naik sebesar 150% dibandingkan dengan perolehan kontrak pada semester 1 tahun 2022 sebesar Rp 2,02 triliun.
”Kontribusi terbesar pada perolehan kontrak baru perseroan bersumber dari sektor bendungan dan irigasi (Infrastruktur 1) sebesar 35,56 persen disusul oleh sektor jalan dan jembatan (Infrastruktur 2) sebesar 33,40 persen,” kata Sekretaris Perusahaan Nindya Karya Taufik Hidayat dikutip dari Instagram @nindyakarya di Jakarta, Kamis (10/8/2023).
Taufik menuturkan, kinerja dari sektor Bangunan Gedung dan Properti juga mengalami peningkatan. Adapun proyek-proyek yang memiliki kontribusi besar terhadap nilai kontrak di antaranya proyek pembangunan Bendungan Cibeet paket 1 di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir – Tempino seksi 2 di Jambi, dan proyek pembangunan Rumah Sakit Pertamina Type C Panorama Balikpapan.
Baca juga: Rakornas Semester I 2023: Nindya Karya Optimis Capai Profit Sesuai Target
Sementara itu di Ibu Kota Nusantara (IKN), Nindya Karya mulai menggarap proyek pembangunan Jalan Feeder Distrik di Kawasan Inti Pemerintahan Pusat (KIPP). Pembangunan jalan tersebut bertujuan untuk meningkatkan konektivitas di IKN Nusantara.
Selain itu, jika dibandingan dengan triwulan 1 tahun 2023, perolehan kontrak Nindya Karya naik 151% dari sebelumnya sebesar Rp 2,01 triliun pada Maret 2023.
Baca juga: Proyek Revitalisasi Kelistrikan Istana Negara Garapan Nindya Karya Diresmikan
”Sampai dengan semester 1 tahun 2023, proyek pemerintahan mendominasi perolehan kontrak baru Nindya Karya dengan kontribusi 70,87%, disusul oleh proyek-proyek BUMN sebesar 23,80%, dan swasta/lainnya 5,33%,” kata Taufik.
Nindya Karya optimis dapat terus mengejar taget kontrak baru di tahun 2023.
“Perusahaan akan lebih selektif dalam mengikuti tender dengan proyek-proyek yang memiliki risiko terkendali untuk menjamin keberlangsungan bisnis,” katanya.
Baca artikel lainnya: