
Pasar Rakyat UMKM Jasa Marga juga menjadi momen untuk mengapresiasi semangat kerja dan inovasi para Roadster Jasa Marga. Berbagai penghargaan diberikan, mulai dari Roadster Rescue Competition 2025 hingga pengakuan bagi Petugas Operasional Terbaik dari anak perusahaan, seperti PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO), PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM), dan PT Jasamarga Related Business (JMRB).
Selain itu, apresiasi khusus juga diberikan kepada karyawan purnabakti serta mereka yang telah mengabdi selama 20, 25, 30, dan 35 tahun sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi dan loyalitas mereka.

Dalam upaya memastikan keberlanjutan operasional, perseroan menekankan peran generasi muda sebagai penggerak inovasi. Dari total 7.921 karyawan, 31% di antaranya berasal dari generasi Z, sementara 45% merupakan generasi Y. Diharapkan, mereka dapat menjadi inisiator dan pendorong transformasi perusahaan menuju era pelayanan infrastruktur yang lebih canggih dan berkelanjutan.
Melalui perayaan HUT ke-47 ini, perseroan menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan efektivitas operasional dan inovasi berbasis teknologi. Transformasi digital, integrasi sistem operasional, dan penerapan solusi ramah lingkungan menjadi strategi utama dalam memperkuat posisi perseroan sebagai perusahaan jalan tol nasional terbesar, tercepat, dan berkelanjutan.
Dengan semangat inovasi berkelanjutan dan kesiapan menghadapi tantangan masa depan, perseroan siap menyongsong era baru pembangunan infrastruktur Indonesia demi kemajuan bangsa. Perusahaan juga berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna jalan tol serta menjaga keberlangsungan lingkungan sekitar. (***)