INFOJalanNews

Pembangunan Jalan Tol Tempino-Simpang Ness di Era Presiden Prabowo: Solusi Transportasi Cepat dan Penggerak Ekonomi di Jambi

Pembangunan ini juga menjadi salah satu langkah Presiden Prabowo untuk mempercepat konektivitas antarwilayah

Progres konstruksi Jalan Tol Tempino-Simpang Ness hingga saat ini sudah mencapai 55,5 persen dan bagian dari ruas Jalan Tol Betung-Tempino-Jambi, yang menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dan Jambi. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayah tersebut melalui akses yang lebih cepat, efisien, dan lancar.

Kehadiran jalan tol ini akan memperlancar distribusi barang dan jasa, serta mempermudah masyarakat dalam melakukan perjalanan antarprovinsi. Pembangunan Jalan Tol Tempino-Simpang Ness tidak hanya meningkatkan infrastruktur transportasi, tetapi juga berperan penting sebagai katalisator pertumbuhan ekonomi dan pembangunan sosial di wilayah Sumatera dan Jambi.

Demikian informasi mengenai pembangunan jalan layang di area tol yang berlokasi di wilayah Jambi, yang diharapkan menjadi solusi transportasi efisien sekaligus penggerak ekonomi. (***)

Previous page 1 2

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp