OfficePROPERTY

MTH 27 Office Suites Proyek ADCP yang Terkoneksi LRT, Tarik Minat Tenant FnB

Saat ini telah fully occupied yang diperuntukan sebagai area komersial khusus untuk tenant Food and Beverage (FnB).

Konstruksi Media – Light Rail Transit (LRT) sebentar lagi akan segera beroperasi pada semester II tahun 2023. Kehadirannya sangat dinantikan oleh masyarakat untuk dapat mengangkut penumpang dalam jumlah yang cukup banyak.

Selain itu, kehadiran LRT Jabodebek ini juga bakal memberikan dampak signifikan terhadap proyek property di sekitar stasiun, terlebih sebagai Transit Oriented Development (TOD).

Salah satunya adalah LRT City yaitu kawasan mix use yang terkoneksi langsung dengan dikembangkan oleh PT Adhi Commuter Properti Tbk (ADCP) yang merupakan anak usaha PT Adhi Karya (Persero) Tbk.

Dalam keterangannya, Direktur Utama ADCP Rizkan Firman mengatakan LRT Jabodebek sangat berdampak langsung terhadap meningkatnya minat masyarakat akan hunian dekat dengan stasiun LRT.

“Hampir seluruh proyek dari LRT City dapat membuka peningkatan penjualan yang signifikan dan ini tidak terlepas dari proyek LRT Jabodebek,” kata Rizkan, Rabu, (1/3/2023).

Dia menambahkan, ADCP memiliki proyek yang terkoneksi dengan LRT City yaitu LRT City MTH dengan gedung MTH 27 suites yang berlokasi di jalan MT Haryono.

MTH 27 Office Suites merupakan gedung perkantoran yang terdiri dari 16 lantai serta memiliki skybridge sepanjang 17 meter untuk menghubungkan LRT City MTH dengan Stasiun LRT Ciliwung.

Untuk itu, kata dia, saat ini area MTH 27 telah fully occupied oleh PT Adhi Karya yang diperuntukan sebagai area komersial khusus untuk tenant food and beverage.

Diantaranya ada Roti Boy, Indomaret Point, Trickburger, Elarte Sport Café, dan masih banyak lagi.

MTH 27 Office Suite LRT Jabodebek. Dok. Ist

Menurut, Project Director LRT City MTH 27 Setya Aji Pramana, MTH 27 memiliki lokasinya yang strategis, tentunya membuat kawasan ini menjadi community dan meet hub.

“MTH 27 Office Suites ini hadir sebagai respon kawasan yang akan terus berkembang untuk berbagai kebutuhan bisnis,” ujarnya.

Selain terhubung dengan stasiun LRT, MTH 27 Office Suites ini juga terhubung ke transportasi publik lainnya seperti kereta commuter dan Transjakarta, serta dekat dengan Bandara Halim Perdana Kusuma.

“Kawasan ini dikelilingi akses tol sehingga produk ini lengkap dari segi sarana, fasilitas, integrase dengan transportasi publik, serta kemudahan aksesibilitas,” tutup Setya. (Aisyah/Ryn).

Baca Artikel Selanjutnya :

Artikel Terkait

Back to top button