INFONews

Kementerian PU Tanggap Darurat Banjir di Bekasi

Banjir di Kota Bekasi menyebabkan sungai-sungai meluap dan menggenangi permukiman serta fasilitas umum.

Kementerian PU terus berkoordinasi dengan BPBD Kota Bekasi serta melakukan survei ke lokasi terdampak guna memastikan langkah tanggap darurat yang efektif. Selain mengerahkan perahu karet, Tim BPPW Jawa Barat telah mendirikan tenda darurat di lokasi pengungsian daerah Kemang Pratama.

Dukungan sarana dan prasarana air bersih untuk kebutuhan pengungsi telah disalurkan melalui posko logistik BNPB, termasuk di Perumahan Pondok Gede Permai. Di lokasi tersebut, sanitasi telah terpenuhi, namun kebutuhan air bersih masih mendesak. Saat ini, Tim Tanggap Darurat Cipta Karya telah mengerahkan satu unit mobil tangki air dan dua unit hidran umum ke lokasi pengungsian.

Kementerian PU
Kementerian PU tanggap darurat banjir di Bekasi

Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Ciliwung Cisadane, Ditjen Sumber Daya Air Kementerian PU, juga mendukung upaya ini dengan menurunkan enam unit dump truck, empat pompa air berkapasitas 250 liter/detik, serta mendistribusikan 250 sandbag di Kemang Pratama dan 500 sandbag di Rawalumbu.

Kementerian PU bersama instansi terkait terus memantau kondisi di lapangan dan memastikan proses penanganan berjalan optimal. Identifikasi lanjutan akan dilakukan untuk memetakan kebutuhan penanganan jangka menengah, khususnya di wilayah aliran Sungai Bekasi. (***)

Previous page 1 2

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp