News

Jokowi Sebut Pembangunan IKN Nusantara Butuh Rp466 Triliun

Jokowi menyebutkan anggaran pembangunan IKN Nusantara sebesar Rp466triliun tidak hanya dari APBN.

Konstruksi Media – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, anggaran pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dalam perhitungan awal membutuhkan Rp466 triliun. Menurut dia, dana tersebut bisa berasal dari berbagai sumber, salah satunya bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dengan porsi 19-20%.

Selain APBN, kata Jokowi, anggaran pembangunan IKN bisa berasal dari kemitraan pemerintah dengan swasta atau Public Private Partnership (PPP), Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) dan skema lainnya yang memungkinkan.

Baca juga: Jokowi Tunjuk Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe Pimpin IKN

“Hitungan sementara Rp466 triliun, itu kurang lebih 19-20% itu nanti berasal dari APBN, dan sisanya bisa dari PPP, berasal dari KPBU, berasal bisa dari murni investasi sektor swasta, bisa juga dari BUMN, atau bisa juga menerbitkan obligasi publik, semua bisa dilakukan,” ucap Jokowi mengutip channel YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (15/3/2022).

Jokowi mengatakan, Otorita Ibu Kota Nusantara harus bisa bergerak lincah saat mencari skema pendanaan untuk membangun IKN di Kalimantan Timur (Kaltim).

“Saya kira kita ingin Otorita ini fleksibel dan lincah dan bisa mendapatkan skema pendanaan dari berbagai skema yang ada,” ucap Jokowi.

Baca artikel selanjutnya:

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp