EventNews

Jakarta Siap Menyambut International Industrial Week 2025

Mengangkat tema “Celebrating Progress, Embracing Innovation”, acara ini menjadi wadah silaturahmi serta kolaborasi antarpelaku industri nasional untuk memperkuat jaringan bisnis.

Konstruksi Media — PT. Meorient Exhibition International kembali menghadirkan rangkaian kegiatan pra-pameran untuk International Industrial Week (IIW) Indonesia 2025 melalui agenda Roadshow Series.

Mengangkat tema “Celebrating Progress, Embracing Innovation”, acara ini menjadi wadah silaturahmi serta kolaborasi antarpelaku industri nasional untuk memperkuat jaringan, membuka peluang bisnis, dan mendorong pertumbuhan sektor manufaktur dan logistik.

Kegiatan ini diselenggarakan secara eksklusif dan hanya terbuka melalui undangan, menghadirkan berbagai stakeholder penting dari sektor industri, logistik, packaging, dan teknologi.

Turut hadir dalam sesi gathering ini adalah Ariana Susanti, Business Development Director dari Indonesian Packaging Federation (IPF); Sabah Saparian dari Gabungan Asosiasi Perusahaan Pengerjaan Logam dan Mesin Indonesia (GAMMA) & Asosiasi Pengecoran Logam Indonesia (APLINDO); Mahendra Rianto, Chairman Asosiasi Logistik Indonesia (ALI); Henry Haryanto, Vice Chairman Asosiasi Perusahaan Alat & Mesin Pertanian Indonesia (ALSINTANI); Eka Johansjah, Deputy Secretary General Packaging Development Federation (PDF); serta Achmad Rofiki dari Perkumpulan Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo).

Dalam sambutannya, Eka Johansjah, dari Packaging Development Federation (PDF), menyampaikan harapan terhadap kolaborasi yang berkelanjutan.

“Harapan kami dengan Meorient Indonesia bisa bekerja sama lebih jauh dan semoga bisa mendatangkan lebih banyak supplier untuk manufaktur di industri percetakan dan raw material,” ungkapnya.

Meorient Exhibition International
International Industrial Week 2025 Siap Digelar di JIExpo. Dok. Konstruksi Medai

Sementara itu, Hari Noegroho, perwakilan dari Indonesia Packaging Federation (IPF), menekankan manfaat nyata dari kegiatan ini bagi para anggotanya.

“Saya melihat dari acara gathering hari ini cukup positif, dan ini sangat berguna untuk membangun industri ke depannya, dan event IIW nanti sangat baik untuk para member kami, selain bisa mendapatkan informasi, kami juga bisa mendapatkan akses ke supplier yang sangat berkualitas,” tuturnya.

Di sisi lain, Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) pun akan terlibat aktif dalam pelaksanaan IIW 2025 melalui penyelenggaraan konferensi yang relevan dengan isu-isu nasional. Mahendra Rianto menyatakan.

“Kami nanti akan mengadakan conference di pameran IIW dan kami akan mengangkat topik yang sedang hangat di negara kita Indonesia yang berkaitan dengan industri, dengan harapan siapapun yang datang baik itu exhibitor ataupun visitor bisa mendapatkan manfaat dari acara ini,” jelas dia.

Tidak kalah antusias, Juliana Wahid Sekretaris Jenderal Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI) melihat potensi besar dari acara ini sebagai sarana ekspansi dan jejaring bisnis.

“Kami melihat ini sebagai jembatan bagi para pengusaha untuk membuka peluang bisnis dengan negara lain, dan kami akan coba membawa anggota kami yang tersebar di seluruh daerah Indonesia agar bisa menemukan industri yang cocok, dan kami optimis kalau acara ini bisa berkelanjutan,” ucap Juliana.

Dengan semangat kolaborasi lintas asosiasi dan industri, IIW Indonesia 2025 siap menjadi momentum strategis untuk memperkuat ketahanan dan daya saing industri nasional menuju pasar global.

 

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp