Event

Dibuka Wapres, Kontes Aglaonema Nusantara#1 Dihadiri 400 Peserta

Kontes nasional ini merupakan yang pertama kali diselenggarakan setelah ASA resmi dibentuk.

Jakarta, Konstruksi Media – Para pecinta dan komunitas tanaman hias jenis Aglaonema kini tengah bersuka-cita. Pasalnya, sebuah ajang kontes tingkat nasional akhirnya bisa terselenggara setelah Asosiasi Aglaonema Nusantara (ASA) resmi dibentuk pada 11 Desember 2021 di Yogyakarta.

Kontes yang diberinama Kontes Aglaonema Nusantara#1 ini dihelat di Smesco Exhibition Hall, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (29/5/2022) pagi.

“Kontes nasional ini merupakan yang pertama kali diselenggarakan setelah ASA resmi dibentuk,” kata Ketua Panitia Penyelenggara Kontes Aglaonema Nusantara#1 Hj Santi Helmy Faishal Zaini dalam keterangan tertulisnya yang diterima redaksi, Minggu (29/5/2022).

Kontes Aglaonema Nusantara#1 diikuti lebih dari 400 kontestan dari seluruh Indonesia. “Peserta yang berpastisipasi dalam Kontes Aglaonema Nusantara #1 terdiri dari komunitas Aglaonema di Nusantara, Petani Aglaonema, Importir Aglaonema, Tokoh Aglaonema, dan juga penghobi Aglaonema Nusantara,” katanya.

Ada dua kategori yang dikonteskan: kategori umum dan kategori Indonesia hybrid. Masing-masing dibagi menjadi tiga kelas yaitu jouvenile, tunggal dewasa dan majemuk. Para kontestan akan memperebutkan piala-piala bergengsi dengan uang pembinaaan berjumlah total lebih dari Rp95 juta dan doorprize utama berupa sebuah sepeda motor.

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia Prof Dr KH Ma’ruf Amin yang dilakukan secara daring. Sementara Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga turut hadir secara langsung untuk memberikan sambutan.

Gubernur DKI Anies Baswedan sambutan pembukaan Kontes Aglaonema Nusantara#1. Dok. Ist

Menurut Hj Santi, Aglaonema merupakan merupakan salah satu jenis florikultura. Tanaman ini sangat populer di Indonesia dan bahkan dijuluki ratunya tanaman hias daun.

Sebagai negara beriklim tropis, salah satu anugerah yang diberikan oleh Tuhan dan dimiliki oleh Indonesia adalah melimpahnya tanaman florikultura.

Jika melihat tren yang ada, saat ini pasar tanaman hias dalam dan luar negeri mengalami peningkatan yang signifikan. Dengan memanfaatkan jaringan internet, memaksimalkan market place  dan media sosial yang tersedia peluang bisnis semakin terbuka lebar.

Aspek penting yang harus diberi underline dan menjadi kata kunci adalah inovasi. Inovasi mutlak diperlukan. Salah satunya dengan menghasilkan varietas atau produk baru, baik melalui persilangan, mutasi, maupun penyinaran. Inovasi dilakukan untuk memberikan nilai tambah pada tanaman dan meningkatkan daya saingnya di pasaran.

Salah satu jenis Aglaonema

“Kontes Aglaonema Nusantara #1 yang diselenggarakan oleh DPP ASA berkolaborasi dengan The Nirwana Sky Garden ini juga merupakan salah satu langkah inovatif yang kita lakukan dalam rangka mendorong geliat budidaya aglaonema di Indonesia. Kami berharap dari kontes ini akan terbit fajar semangat baru bagi para pegiat tanaman hias, florikultura, khususnya aglaonema,” katanya.

Yang tidak kalah penting dari gelaran kontes aglaonema Nusantara #1 ini adalah kebersamaan antar pelbagai elemen yang memiliki kesamaan frekuensi dan komitmen yang tinggi untuk bersama-sama, memberikan kontribusinya untuk pengembangan ekonomi kreatif dan juga pertanian di Indonesia.

Sementara itu Ketua Umum Forum QHSE BUMN Konstruksi Subkhan yang hadir dalam acara tersebut menyambut baik gelaran Kontes Aglaonema Nusantara#1. Pihaknya bahkan mendukung penuh acara-acara serupa.

Ketum Forum QHSE BUMN Konstruksi Subkhan (paling kanan baju putih) turut hadir dalam acara Kontes Aglaonema Nusantara#1

“Acara-acara seperti ini membangkitkan semangat leading terhadap aspek lingkungan di proyek-proyek konstruksi,” ucapnya singkat.

Artikel Terkait

Back to top button