Basuki Hadimuljono Resmi Lantik Miftachul Munir sebagai Kepala BPJT
Menteri Basuki memberikan apresiasi kepada pimpinan BPJT sebelumnya dalam mengemban tugas pembangunan infrastruktur jalan tol.
Konstruksi Media – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melantik Pejabat Fungsional Ahli Utama, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Administrator di lingkungan Kementerian PUPR serta Pimpinan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan Pimpinan Politeknik PU di Auditorium Kementerian PUPR, Selasa (2/5/2023).
Menteri Basuki dalam arahannya mengajak seluruh pejabat yang dilantik untuk memaknai reoarganisasi di lingkungan Kementerian PUPR tidak hanya sebagai proses regenerasi, tetapi sebagai proses peningkatan soliditas, kekompakan, dan sinergitas antar Unit Organisasi (Unor) di lingkungan Kementerian PUPR dalam meningkatkan kinerja dan kredibilitas organisasi.
“Karena kita saat ini memasuki tahun politik ke depan, untuk itu kita harus tetap fokus bekerja dalam menyelesaikan program-program dan amanah yang diembankan kepada kita semua, untuk dapat kita selesaikan pada tahun 2024 dengan baik,” kata Menteri Basuki.
Baca juga: Diana Kusumastuti Ungkap Kebutuhan Air Baku KIPP IKN Nusantara
Menteri Basuki juga melantik Miftachul Munir sebagai Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) dan merangkap Anggota BPJT Unsur Pemerintah menggantikan Kepala BPJT sebelumnya Danang Parikesit, Pimpinan BPJT lainnya yang dilantik adalah R. Sony Sulaksono Wibowo sebagai Anggota BPJT Unsur Pemangku Kepentingan, dan Tulus Abadi sebagai Anggota BPJT Unsur Masyarakat.
“Saya mengucapkan terima kasih atas seluruh dedikasi dan kinerja yang berhasil meningkatkan layanan jalan tol di Indonesia. Musim mudik dan balik Idul Fitri 2023 membuktikan kontribusi positif atas layanan jalan tol,” kata Menteri Basuki.
Berikut susunan pengurus BPJT periode 2023-2027:
- Kepala BPJT: Miftachul Munir
- Sekretaris BPJT: Apri Artoto
- Anggota BPJT Unsur Profesi: Sony Sulaksono Wibowo
- Anggota BPJT Unsur Masyarakat: Tulus Abadi
Baca artikel selanjutnya: