Arsitektur & DesignEventNews

ARCH:ID 2025: Lima Tahun Merangkai Inovasi dan Kolaborasi Arsitektur Indonesia

Tahun ini ARCH:ID mengusung tema Performative Archipelagos, menghadirkan pendekatan baru dalam arsitektur yang menekankan performativitas ruang, kolaborasi lintas sektor dan berkelanjutan.

Konstruksi Media – Tahun 2025 menjadi tonggak istimewa bagi dunia arsitektur dan desain di Indonesia dengan digelarnya ARCH:ID untuk kelima kalinya.

Event tahunan yang diselenggarakan oleh Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) bersama PT CIS Exhibition ini kembali hadir di ICE BSD, Tangerang, membawa semangat inovasi dan kolaborasi yang semakin kuat.

Hal tersebut disampaikan oleh Project Director CIS Exhibition, Arief Sofyan Rudiantoro dalam press conference, yang didampingi juga oleh Program Director ARCH:ID 2025 Ar. Firman Herwanto, IAI, Kurator ARCH:ID 2025 Ar. Alvar Mensana, IAI, Rezki Dikaputera, Saling x Silang Featured Exhibition, dan Retail Funding Division PT Bank Tabungan Negara (BTN) Badai Samudra, Kamis, (24/04/2025).

“ARCH:ID telah menjelma menjadi salah satu platform paling berpengaruh di Asia Tenggara dalam mempertemukan arsitek, desainer, pengembang, hingga pelaku industri bahan bangunan,” kata dia.

Sebagai salah satu kurator ARCH:ID 2025, Ar. Alvar Mensana mengatakan sejak pertama kali digelar, ARCH:ID konsisten menjadi ruang eksplorasi ide-ide progresif dalam arsitektur dan urbanisme.

ARCH ID
ARCH:ID 2025: Lima Tahun Merangkai Inovasi dan Kolaborasi Arsitektur Indonesia. Dok. Konstruksi Media

“Tahun ini ARCH:ID mengusung tema Performative Archipelagos, menghadirkan pendekatan baru dalam arsitektur yang menekankan performativitas ruang, kolaborasi lintas sektor, dan arsitektur yang berkelanjutan,” katanya.

Dia menambahkan, sejumlah program unggulan akan terselenggara, seperti International Conference, Business Matching, serta pameran dari 140 perusahaan yang mendirikan booth-booth serat juga akan hadir arsitek ternama baik nasional maupun internasional.

ARCH:ID 2025 akan berlangsung pada 8–11 Mei 2025 di ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten.

ARCH ID
ARCH:ID 2025: Lima Tahun Merangkai Inovasi dan Kolaborasi Arsitektur Indonesia. Dok. Konstruksi Media

“Gelaran ke-5 ini hadir dengan semangat baru yang merespons perubahan zaman, termasuk isu keberlanjutan, efisiensi energi, hingga integrasi teknologi dalam proses perancangan bangunan. Setiap kurasi dan program yang dihadirkan dirancang untuk memantik diskusi kritis dan memperkaya wacana arsitektur Indonesia yang inklusif dan berorientasi masa depan,” benernya.

Lebih lanjut, dia mengatakan, ARCH:ID 2025 tak hanya menghadirkan pameran desain dan produk inovatif, namun juga memperkuat fungsinya sebagai forum dialog antarpelaku industri. Sejumlah seminar, diskusi panel, hingga instalasi arsitektur interaktif menjadi daya tarik tersendiri yang membuka peluang pertukaran gagasan lintas disiplin.

“Para profesional muda dan senior, pelaku usaha, hingga komunitas akademik dipertemukan dalam satu wadah yang mendukung pengembangan kapasitas dan jejaring,” tutur dia.

Tahun kelima penyelenggaraan ini juga menegaskan peran ARCH:ID sebagai jembatan kolaborasi antara sektor arsitektur dan sektor lainnya, termasuk perbankan, properti, dan manufaktur.

“Semangat kolaboratif ini semakin terasa kuat seiring kehadiran institusi-institusi besar yang melihat pentingnya sinergi lintas sektor dalam membangun ekosistem industri yang sehat dan kompetitif. Kehadiran mereka memperkuat harapan akan pertumbuhan sektor konstruksi dan properti yang berkelanjutan,” jelasnya menambahkan.

Lebih jauh, dia menjelaskan, dengan segala dinamika dan inovasinya, ARCH:ID 2025 menjadi bukti bahwa arsitektur bukan hanya soal estetika, tetapi juga tentang peran strategis dalam membentuk masa depan kota, komunitas, dan lingkungan.

Di usia yang ke-5 ini, ARCH:ID tak hanya merayakan pencapaian, tapi juga menatap masa depan dengan visi yang lebih besar dalam menjadikan arsitektur sebagai fondasi perubahan sosial dan keberlanjutan Indonesia.

Baca Juga :

BP Tapera Helat Bimtek Petugas Lapangan Perumahan 

Usung Tema Performative Archipelago, ARCH:ID 2025 Kembali Hadir di ICE BSD

ARCH ID Jadi Wadah Kolaborasi Arsitek dengan Industri 

Artikel Terkait

Back to top button
Chat WhatsApp