
4. Tentukan Sistem Pembayaran yang Jelas
Sebelum pekerjaan dimulai, sepakati sistem pembayaran yang akan digunakan. Apakah dibayar harian atau berdasarkan progres pekerjaan? Pastikan juga ada kesepakatan mengenai upah lembur jika diperlukan. Sebagai contoh, kerja hingga pukul 21.00 WIB bisa dihitung sebagai satu hari penuh, sedangkan hingga pukul 23.00 WIB bisa dihitung sebagai dua hari kerja.
5. Lihat Hasil Pekerjaan Sebelumnya
Jangan hanya bergantung pada testimoni, tetapi lihat langsung hasil pekerjaan tukang tersebut. Jika mereka baru saja menyelesaikan proyek di sekitar Anda, luangkan waktu untuk meninjaunya. Jika tidak memungkinkan, mintalah dokumentasi atau referensi proyek yang telah mereka selesaikan.
Dengan mempertimbangkan lima tips di atas, Anda dapat lebih mudah menemukan tukang yang terampil dan profesional untuk proyek bangunan Anda. Perencanaan yang baik akan membantu memastikan hasil akhir yang sesuai dengan harapan. (***)