18-19 Oktober 2023, Vendor Antusias Hadiri FORA INKINDO Jateng di Semarang
Dalam acara ini juga akan dihadiri oleh unsur dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, tamu undangan terkait serta vendor.
Konstruksi Media – Puluhan vendor antusias menghadiri acara Forum Anggota (FORA) Ikatan Nasional Konsultan Indonesia (INKINDO) Jawa Tengah (Jateng) yang segera terselenggara di Hotel Patra Jasa, Semarang, pada 18-19 Oktober 2023.
Informasinya terdapat 45 vendor mitra Inkindo yang akan hadir dalam acara FORA INKINDO Jateng pada awal pekan depan. Beberapa vendor disebut akan mempresentasikan produknya beserta inovasi terkini, diselingi dengan sesi diskusi.
“Dalam acara ini juga akan dihadiri oleh unsur dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, tamu undangan terkait serta vendor,” kata Ketua DPP Inkindo Jateng Thomasonan Lutfie dikutip dari dokumen kerangkan acuan INKINDO Jateng, Jumat (13/10/2023).
Baca juga: INKINDO Jateng Dalam Waktu Dekat Gelar Ajang Forum Anggota di Semarang
Di sisi bersamaan, Thomasonan menyebutkan dalam pengembangan kemitraan strategis, penciptaan iklim usaha strategis, dan perluasan jejaring informasi, INKINDO Jateng berupaya membimbing dan mengembangkan anggotanya dalam kerangka mendukung penyehatan dan peningkatan daya saing anggota menuju konsultan Jateng agar lebih kompetitif dan profesional.
Anggota INKINDO Jateng berhak atas pelayanan untuk mendapatkan informasi kumpulan data anggota dalam rangka pengembangan kerjasama antar anggota, mendapatkan informasi perkembangan dan kegiatan organisasi, mendapatkan informasi perkembangan peraturan, ilmu pengetahuan dan teknologi, dan memperoleh informasi perkembangan pasar.
Baca juga: Ajang Tukar Pikiran Forum Anggota Inkindo DKI Jakarta Sukses Terselenggara
FORA 2023 ini akan dihadiri oleh seluruh anggota INKINDO Provinsi Jawa Tengah yang pada umumnya adalah para Direksi Perusahaan Jasa Konsultansi, kemudian pengurus dari DPP, DKP, DPOP, pihak Bappenas, pihak Pemprov Jateng, pihak LKPP, vendor hingga stakeholders terkait.
Berdasarkan data teknikal meeting, sedikitnya terdapat 42 vendor. Berikut daftar puluhan vendor yang akan membuka booth dalam acara FORA INKINDO Jateng 2023:
- PT. LG Electronics Indonesia
- PT. Nusantara Building Ind
- PT. BSS Material Products
- PT. Duta Sarana Jaya
- PT. Delta Jaya Engineering
- PT. Anugrah Mitra Ananta
- PT. Samudera Ind Bangkit
- PT. Timur Mas Abadi
- PT. Indolok Bakti Utama
- PT. Asa Maju Bersama
- Berkibar Bersama – Ariston
- PT. Omni Electrindo
- PT. Kayu Asri Indonesia
- PT. Kawan Utama Prima
- FUMIRA
- Giga Steel + GAF
- PT. Quadra Dinamika In
- Artugo
- PT. Caraka Purnama Abadi
- RIKET FLOORING
- PT. Daikin Air Cond Smg
- PT. Pilar Teknindo Jaya
- PT. Cahaya Benteng Mas
- PT. Trilliun Prima Sukses
- PT. Sungai Indah Lestari
- ONDULINE + Cisangkan
- Yoshino + Conwood
- Alderon
- PT. Inovasi Intec Persada
- PT. Nipsea Point and C
- PT. Satya Djaya Raya T C
- PT. Toa Coating Indonesia
- PT. Tech Data Indonesia
- KH Beton
- PT. ThermoTech Solutions
- PT. Mega Niaga Sejahtera
- PT. KONE indo elevator
- PT. TirtaKencana Tatawarna
- PT. Sakti Intimegah Pratama
- PT. Sinar Tambang A
- PT. Kencana Maju Bersama
- PT. Zinium